Pengadilan Agama Talu Laksanakan Review Pedoman Pengawasan Bidang pada Aplikasi E-BINWAS
Pada hari Rabu, tanggal 7 Januari 2026, bertempat di Media Center Pengadilan Agama Talu, dilaksanakan kegiatan review pedoman pengawasan bidang dan pengawasan daerah sebagai tindak lanjut Surat Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 3481/DJA/PW1.1/XII/2025 tanggal 10 Desember 2025 tentang Permohonan Review Pedoman Pengawasan Bidang dan Pengawasan Daerah pada Aplikasi E-BINWAS. Kegiatan review ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Agama Talu dan diikuti oleh para hakim, panitera, serta sekretaris. Kegiatan dilaksanakan sehubungan dengan adanya masukan dalam implementasi pengawasan bidang dan pengawasan daerah secara elektronik terintegrasi melalui aplikasi E-BINWAS, sehingga diperlukan penyempurnaan terhadap pedoman pengawasan yang digunakan di lingkungan peradilan agama.
_SS


