Disiplin dan Evaluasi Jadi Fokus Utama Rapat Bulanan PA Talu November 2025
Simpang Empat, 10 November 2025.
Pengadilan Agama (PA) Talu kembali menggelar Rapat Bulanan periode November 2025 dengan fokus utama pada peningkatan disiplin kerja dan evaluasi kinerja. Rapat yang dihadiri oleh seluruh Hakim dan aparatur PA Talu ini dilangsungkan dengan khidmat di Ruang Sidang Utama PA Talu, Senin (10/11).
Rapat dipimpin langsung oleh Ketua PA Talu, Milda Sukmawati, S.H.I., didampingi oleh Panitera, Dr. Roni Pebrianto, S.H.I., M.H., dan Sekretaris, Adriyeni, S.H.
Mengawali pertemuan, Ketua PA Talu memberikan apresiasi tinggi atas kinerja yang telah diberikan oleh seluruh jajaran aparatur selama periode sebelumnya. Namun, apresiasi tersebut dibarengi dengan penekanan keras pada pentingnya kedisiplinan.
“Saya ingatkan kembali agar kita dapat meningkatkan kedisiplinan dalam bekerja. Karena yang dapat diberikan sanksi hanya yang terlihat saja. Sisanya, adalah pertanggungjawaban kita kepada yang Kuasa,” tegas Milda Sukmawati, mengingatkan para pegawai tentang tanggung jawab moral dan spiritual dalam menjalankan tugas.
Setelah sesi motivasi dan pengingat kedisiplinan, rapat dilanjutkan dengan agenda inti: monitoring dan evaluasi kinerja bulan sebelumnya. Seluruh bidang memaparkan capaian dan kendala yang dihadapi. Pembahasan juga mengerucut pada penyusunan strategi kerja hingga akhir tahun untuk memastikan target pelayanan dan penyelesaian perkara dapat tercapai optimal.
Ketua PA Talu berharap agar hasil evaluasi dan strategi yang telah disepakati dapat segera diimplementasikan. Tujuannya adalah memastikan kinerja pelayanan publik di PA Talu dapat meningkat secara signifikan, khususnya dalam hal kecepatan dan akurasi, sejalan dengan komitmen untuk mencapai target kerja di sisa akhir tahun anggaran.
_AA


